Yonif 514/Raider
Yonif Raider 514 Kostrad Terima Penyuluhan Hukum Kostrad
Pendiv2 – Hukum Kostrad gelar kegiatan penyuluhan hukum tahun 2023 bagi personil TNI dan para ibu-ibu Persit. Penyuluhan ini dilaksanakan oleh Hukum Kostrad yang dipimpin langsung oleh Kakum Kostrad Kol Chk Iga Karalingga Jambose S.H., M.H., yang bertempat di Aula Widjojo Sujono Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad, Rabu (12/4/2023).
Kegiatan penyuluhan diawali dengan sambutan Kakorum Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad Lettu Inf Ade Fiktor dengan mengambil tema “Melalui Penyuluhan Hukum Kita Tingkatkan Kesadaran Hukum Prajurit Dalam Rangka Mendukung Tugas Pokok TNI AD.”
“Saya ucapkan selamat datang dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Tim dari Hukum Kostrad yang telah berkenan memberikan penyuluhan hukum bagi prajurit dan Persit di Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad ini, semoga kegiatan ini dapat lebih memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang hukum sehingga dapat meminimalisir tingkat pelanggaran di satuan”, ungkap Lettu Inf Ade Fiktor.
Dalam kesempatan ini, Kol Chk Iga Karalingga Jambose S.H., M.H., menjelaskan dan memaparkan tentang konsultasi hukum online dan beberapa point penting materi hukum antara lain: tanggung jawab komando,penggunaan informasi dan transaksi elektronik, perkara yang menonjol meliputi: pembunuhan, penghilangan korban, pengeroyokan, asusila, penadahan, penggelapan, penipuan, tindakan kekerasan dalam rumah tangga serta prosedur mengajukan perceraian, Beliau juga menjelasakan tentang hukum administrasi pemberhentian dengan tidak hormat dilingkungan TNI-AD serta hal-hal yang perlu dipedomani terkait dengan tradisi penerimaan personel baru TNI.
“Dengan adanya penyuluhan hukum ini, dapat menambah pemahaman, pengetahuan dan gambaran bagi prajurit dan Persit dalam menghadapi tugas dan mendukung tugas-tugas kedepan bisa lebih baik dalam kehidupan kedinasan, keluarga dan masyarakat,” ucap Kol Chk Iga Karalingga Jambose S.H., M.H. Penyuluhan hukum yang dilaksanakan tersebut diikuti dengan antusias oleh seluruh prajurit TNI dan ibu Persit yang turut serta hadir di acara penyuluhan tersebut.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad3 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
