Divif 2 Kostrad
Pangdivif 2 Kostrad Serahkan Bingkisan Lebaran Kepada Prajurit dan Warakawuri Divif 2 Kostrad
Pendiv2 – Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P., M.Si.,M.Tr (Han), menyerahkan bingkisan lebaran kepada anggota Denma, Denpal, Denhub dan Ajen serta Warakawuri Divif 2 Kostrad bertempat di Gedung Sandoyo Madivif 2 Kostrad, Singosari, Malang. Selasa (19/5).
Penyerahan bingkisan lebaran ini merupakan bentuk apresiasi dan rasa terima kasih dari Pangdivif 2 Kostrad kepada seluruh atas kinerja yang terbaik dalam mendukung tugas pokok satuan, sekaligus sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan serta silaturahmi di lingkungan Divif 2 Kostrad.
Diharapkan dengan pemberian bingkisan lebaran ini dapat membantu meringankan beban untuk memenuhi kebutuhan dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri ditengah pandemi Covid-19 yang mengharuskan seluruh anggota Divif 2 Kostrad untuk tidak melaksanakan mudik atau pulang kampung demi mencegah penyebaran virus tersebut.
Dalam sambutannya Pangdivif 2 Kostrad menyampaikan, “Bingkisan lebaran yang diberikan ini adalah suatu bentuk kepedulian kepada prajurit dan Warakawuri, semoga bingkisan ini bermanfaat dan dapat membantu dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga khususnya menjelang perayaan lebaran di tengah pandemi Covid-19 yang saat ini melanda negara kita Indonesia,” tuturnya.
“Saya juga berharap agar tidak melihat besar atau kecilnya nilai bingkisan, namun bagaimana perhatian dan kepedulian Satuan untuk menjalin kebersamaan, meningkatkan tali silaturahmi dan soliditas keluarga besar Divif 2 Kostrad. Semoga bingkisan ini dapat bermanfaat serta meningkatkan semangat dan moril Prajurit, Persit serta Warakawuri Divif 2 Kostrad,” pungkas Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P., M.Si.,M.Tr (Han).
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPembangunan Fitness Plus Singosari Dimulai
-
Divif 2 Kostrad9 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluPeringatan Hari Juang Infanteri Tahun 2024
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Dampingi Kunjungan Kerja Menhan RI
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Cek Moril Prajurit
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluSerah Terima Jabatan Dan Tradisi Laporan Korps Pamen Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Puncak TNI AD 2024 Dibuka.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluHujan Adalah Kawan
