Denpal Divif 2
Denpal Divif 2 Kostrad Jalin Kebersamaan Lewat Pertandingan Sepak Bola Persahabatan
Pendiv2 – Dalam rangka untuk menjalin kerja sama dan mempererat keakraban serta menjaga kebugaran tubuh. Denpal Divif 2 Kostrad mengadakan pertandingan sepak bola persahabatan dengan Denma Divif 2 Kostrad, bertempat di Lapangan Sapta Marga Madivif 2 Kostrad Singosari, Malang. Jumat (03/09).
Upaya Denpal Divif 2 Kostrad untuk memelihara kebersamaan dengan satuan dalam Madivif 2 Kostrad dan menjaga kebugaran tubuh telah diwujudkan melalui pertandingan sepak bola persahabatan melawan Denma Divif 2 Kostrad. Setelah sebelumnya melaksanakan pertandingan persahabatan dengan Denhub Divif 2 Kostrad yang diakhiri skor 2:1 untuk kemenangan Denpal Divif 2 Kostrad.
Dalam pertandingan persahabatan tersebut berlangsung sengit sejak awal laga, kesebelasan Denpal Divif 2 Kostrad menunjukkan kemampuan terbaiknya, selama pertandingan berlangsung sangat meriah dan penuh persahabatan. Skor berimbang 1: 1 sampai akhir pertandingan.
Pasi Intelops Denpal Divif 2 Kostrad, Lettu Cpl Zulvia C.N. Ginting, S.T. menyampaikan bahwa tujuan utama kegiatan pertandingan sepak bola persahabatan tersebut untuk mempererat keakraban dan kerjasama antar satuan dalam Madivif 2 Kostrad serta menjaga kondisi fisik agar tetap prima.
“Pertandingan sepak bola persahabatan selain merangkul satuan dalam Madivif 2 Kostrad, kami juga merencanakan akan uji coba dengan satuan luar, sehingga akan menambah kemampuan dan tali persaudaraan,” jelas Pasi Intelops.
Kegiatan pertandingan sepak bola persahabatan dapat berjalan dengan aman dan tertib sesuai peraturan yang berlaku serta menerapkan protokol kesehatan.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
