Connect with us

Brigif Raider 9

Mayor Inf Sujarwo Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Lapangan Mabrigif Raider 9/DY/2 Kostrad

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Brigif Raider 9/DY/2 Kostrad menggelar upacara bendera dan mengheningkan cipta untuk memperingati Hari Pahlawan Nasional di Lapangan Markas Brigif Raider 9/DY/2 Kostrad, Patrang-Jember, Jawa Timur, Rabu (10/11).

Komandan Brigade Infanteri Raider 9/DY/2 Kostrad Kolonel Inf Didik Efendi, S.I.P., dalam hal ini diwakilkan oleh Kepala Seksi Intelijen, Mayor Inf Sujarwo, SH., yang bertindak selaku Inspektur Upacara dan Letda Sulaiman Naibaho sebagai Komandan Upacara.

Kegiatan diawali dengan pengibaran bendera merah putih, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila oleh Inspektur upacara dan dirangkai dengan pembacaan Undang-Undang Dasar 1945 oleh Sersan Dua Martho.

Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November tahun 2021 dengan tema ” Palawanku Inspirasiku” yang mengandung makna semangat, tekad dan kyakinan pahlawan, harusnya dapat menginspirasi dan menggerakkan kita semua untuk mengemban misi bersejarah “mengalahkan” musuh bersama yang sesungguhnya, yaitu kemiskinan dan kebodohan dalam arti yang luas.

Melalui peringatan Hari Pahlawan tahun 2021, marilah kita bersama-sama bahu membahu dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggungjawab serta penghormatan atas jasa dan pengorbanan pahlawan, memberikan konstribusi bagi bangsa dan negara sesuai kemampuan dan profesi masing-masing. Hal tersebut disampaikan Menteri Sosial Tri Rismaharini dalam amanat tertulisnya yang dibacakan Kasiintel Brigif Raider 9/DY/2 Kostrad Mayor Inf Sujarwo, SH.

YOUTUBE

Facebook

Trending