Yonif 509/Raider
Prajurit Yonif Raider 509 Kostrad Harumkan Nama Satuan di Jember Running Festival
Pendiv2 – Prajurit Condromowo Yonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad berhasil harumkan nama satuan di Jember Running Festival yang bertempat di Alun – Alun Jember, Jl. PB Sudirman, Kp. Using, Jemberlor, Kec. Patrang, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68131. Minggu, (21/08).
Dalam Lomba Lari Kelas Full Marathon 42 K yang diikuti sebanyak 50 peserta, Serda Martinus Ngongo berhasil finish di urutan Pertama dengan catatan waktu Waktu 2′ 30″ 21″‘. kemudian Ananda Michel Putri dari Koptu Yohanes Hiariej berhasil meraih juara 1 kategori Kelas Kids Run 1 K dengan waktu Waktu 10’ 17″ 03′”.
Mayor Inf Hulisda Melala Danyonif Raider 509 Balwara Yudha memberikan apresiasi yang setinggi tingginya atas prestasi yang diraih Serda Martinus Ngongo dan Ananda Michel Putri dari Koptu Yohanes Hiariej yang telah mengharumkan nama Yonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad.
Lanjut Danyon, Ini bukti, hasil pembinaan personel yang dilakukan secara terus menerus. Kerja keras, disiplin, soliditas, dan pantang menyerah merupakan kunci utama yang harus dipegang teguh.
“Terima kasih atas perjuangan kalian, Teruskan apa yang kalian capai, jangan terlalu puas dengan yang diraih hari ini”. Tutup danyonif Raider 509 Balawara Yudha.
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPembangunan Fitness Plus Singosari Dimulai
-
Divif 2 Kostrad9 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluPeringatan Hari Juang Infanteri Tahun 2024
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Dampingi Kunjungan Kerja Menhan RI
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Cek Moril Prajurit
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluSerah Terima Jabatan Dan Tradisi Laporan Korps Pamen Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Puncak TNI AD 2024 Dibuka.
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Posko I YTP 411/Pandawa/6/2 Kostrad TA 2024
