Yonarmed 1
Cegah Penyebaran DBD, Prajurit Yonarmed 1 Kostrad Laksanakan Fogging
Pendiv2 – Dalam rangka pencegahan wabah dan penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Seksi Kesehatan Yonarmed 1/AY/2/2 Kostrad melaksanakan fogging di Kesatrian Yonarmed 1/AY/2/2 Kostrad, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (21/04/2024).
Pelaksanaan fogging dipimpin oleh Lettu Ckm Dodi selaku Dokter Ajusta menyisir setiap ruangan yang ada di Asrama Yonarmed 1/AY/2/2 Kostrad. Selain itu, fogging juga dilakukan di Mess Tidur dalam serta saluran air yang diduga menjadi tempat persembunyian nyamuk terutama nyamuk pembawa penyakit Demam Berdarah Dengue.
Sementara itu Danyonarmed 1/AY/2/2 Kostrad Letkol Arm Ihalauw Garry Herlambang, S.Sos., mengatakan bahwa kegiatan fogging tersebut dilakukan sebagai langkah antisipasi agar tidak ada prajurit keluarga Yonarmed 1 yang terjangkit penyakit DBD.
“Untuk mencegahnya, seluruh prajurit Yonarmed 1/AY/2/2 Kostrad untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan agar tidak ada lagi tempat bagi nyamuk pembawa penyakit demam berdarah berkembang biak,” pungkas Danyon.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPenyerahan Jabatan Dandenpom Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
