Yonbekang 2

Danki Markas Pimpin Pasukan Bersihkan TMP Untuk Mempersiapkan Acara Ziarah Dalam Rangka HUT Ke 62 Kostrad

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Dalam rangka menjelang peringatan HUT Ke 62 Kostrad 6 maret 2023 mendatang Yonbekang 2/MWJ/2 Kostrad di bawah Pimpinan Komandan Kompi Markas laksanakan Karya bakti di Taman Makam Pahlawan Untung Suropati Malang di Jalan Veteran No.8, Penanggungan, Kec. Klojen, Kota Malang, Kamis (2/03/2023).

Kegiatan yang diawali dengan apel pengecekan personel sekaligus pembagian sektor pembersihan bagi tiap-tiap kelompok oleh Danki Markas Yonbekang 2 Kostrad Kapten Cba Ali Makrus S.H.

Pada pelaskanan kegiatan tersebut beliau mengatakan “Laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab sesuai dengan sektor pembersihan masing-masing. Jaga kekompakan dan maksimalkan kegiatan sesuai waktu yang ditetapkan, sehingga tujuan dapat tercapai dan hasilnya optimal,” tegasnya.

Lebih lanjut Dankima Yonbekang 2 Kostrad ini menuturkan, kegiatan karya bakti di TMP Untung Suropati ini sudah menjadi rutinitas dan tanggung jawab Satuan yang ada di Kota malang. “Kendati TMP ini sudah ada instansi yang menangani dan mengelola, namun tentunya kita tetap harus berperan serta dalam menjaga dan merawatnya, sehingga TMP ini tetap terjaga dan terawat kebersihannya,” ungkapnya.

Di Tempat Terpisah Danyon Bekang 2 Kostrad Mayor Cba Moch Andi Hidayat Arifianto selaku penanggung Jawab kegiatan ini berharap bahwa Melalui kegiatan ini bisa menumbuh kembangkan semangat kebersamaan dan kepedulian akan kebersihan lingkungan. “Juga sekaligus bentuk penghormatan secara fisik terhadap para pahlawan yang telah berjasa bagi bangsa dan negara,” pungkas Danyon ke 22 ini.

Adapun sasaran kegiatan pembersihan di TMP kali ini meliputi pembersihan Lapangan Upacara dan area makam,para Personel tengah melakukan pemotongan rumput, pemangkasan tanaman dan pembersihan nisan makam selain itu karya bakti yang kami gelar kali ini, kegiatan ini kami tujukan untuk merawat tempat-tempat bersejarah, salah satunya TMP. “Karya bakti ini juga untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan, sebagai generasi penerus bangsa, patriotisme dan nasionalisme harus tetap dijaga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, sebab sebagai generasi penerus bangsa kita harus bisa menghargai jasa-jasa para pahlawan, beber danyon.

Klik untuk berkomentar

Trending