Divif 2 Kostrad
Geladi HUT TNI 2025
Pendiv2 — Dalam atmosfer penuh semangat kebangsaan, peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia di Lapangan Monumen Nasional (Monas) 5 Oktober 2025 mendatang akan menjadi saksi sejarah kehadiran sosok pemimpin tangguh: Mayor Jenderal TNI Susilo, Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad, yang dipercaya memimpin defilé militer sebagai Komandan Defilé. (Malang 2 Oktober 2025).
Dengan ketegasan dan wibawa yang memancar, Mayjen TNI Susilo mengkomandoi barisan pasukan nan gagah dari Divisi prajurit Kostrad baik dari Divisi 1, 2 dan 3 Kostrad — dalam parade megah yang mencerminkan kekuatan, disiplin, dan kesiapan tempur TNI sebagai penjaga kedaulatan bangsa. Penampilannya bukan hanya simbol profesionalisme, tetapi juga cerminan kepemimpinan visioner yang telah membentuk Divif 2 Kostrad menjadi satuan strategis yang disegani.
Saksikan langsung bagaimana sepak terjangnya dalam memimpin barisan défilé kehormatan _ di siaran live Upacara HUT TNI 2025 dari Monas Jakarta. Jangan lewatkan momen bersejarah ini, di mana semangat juang dan pengabdian prajurit Indonesia bergema di jantung ibu kota.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPenyerahan Jabatan Dandenpom Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluJadilah Perwira Yang Inovatif
