Yonarmed 1
Kemeriahan Satgas Yonarmed 1 Kostrad Bersama Masyarakat Dalam HUT Ke-87 Gereja Protestan Maluku (GPM)
Pendiv2 – Anggota Pos Ramil Alang Saude yang tergabung dalam Satgas Satuan Organik Yonarmed 1/Roket/AY/2 Kostrad Wilayah Maluku-Maluku Utara ikut serta memeriahkan dalam rangka HUT Ke-87 Gereja Protestan Maluku (GPM) di Desa Alang Saude, Kecamatan Huamula Belakang, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB). Minggu (28/08).
Danpos Ramil Alang Saude Serka Vicky Purwo mengatakan, kegiatan ini dalam rangka merayakan HUT Ke-87 Gereja Protestan Maluku (GPM) yang diikuti oleh Personel Satgas Pos Ramil Alang Saude bersama masyarakat dengan mengikuti beberapa perlombaa diantaranya, Lomba Volly, Tarik Tambang, Lari Karung dan Perlombaan lainnya.
“Kegiatan tersebut bukan ajang untuk menonjolkan kekuatan fisik semata akan tetapi untuk meningkatkan keimanan, ketaqwaan serta kerukunan dan kebersamaan antar umat,” Ungkap Bapak Olan selaku Pendeta Gereja Protestan Maluku.
Kemeriahan dan kebersamaan personel satgas dan masyarakat terlihat pada lokasi Gereja Protestan Maluku Alang Saude tempat diselenggarakannya kegiatan lomba, baik itu lomba tarik tambang maupun lomba volly dan lari karung, terlihat antusias warga cukup membuat suasana semakian meriah, saat kegiatan perlombaan berlangsung.
Di tempat terpisah Kapten Arm Agung Herdiawan selaku Komandan Kompi wilayah Seram Bagian Barat mengatakan, “Kegiatan ini merupakan momentum yang tepat sebagai ajang pendekatan personel Pos kepada masyarakat sekitar guna menjunjung tinggi nilai-nilai kerukunan antar umat beragama.”
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPenyerahan Jabatan Dandenpom Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
