Connect with us

Divif 2 Kostrad

Pangdivif 2 Kostrad Hadiri Rapim Kostrad Tahun 2021 di Makostrad Jakarta

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P, M.Si, M.Tr (Han) menghadiri Pembukaan Rapat Pimpinan (Rapim) Kostrad tahun 2021 bertempat di Ruang Mandala Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat. Senin (8/3).

Rapim Kostrad tahun 2021 ini juga diikuti seluruh Komandan Satuan jajaran Divif 2 Kostrad secara Virtual bertempat di Gedung Sandoyo, Madivif 2 Kostrad. Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari Rapim TNI AD yang telah dilaksanakan tanggal 23 Februari yang lalu dengan tujuan  untuk mengevaluasi pelaksanaan program kerja dan anggaran TA. 2020, serta menyampaikan pokok-pokok kebijakan Pimpinan Kostrad, untuk menyamakan visi, misi dan persepsi serta meningkatkan soliditas para unsur pimpinan di jajaran Kostrad dalam pelaksanaan Program Kerja TA 2021.

Pada Rapim Kostrad tahun 2021 mengusung tema, “Kostrad Profesional, Responsif, Modern, Adaptif Dan Berintegritas”.

Pangkostrad Letjen TNI Eko Margiyono, M.A., memimpin langsung Rapim Kostrad dari ruang Mandala Markas Kostrad, secara Virtual. Pangkostrad menyampaikan bahwa melalui Rapim ini, kebijakan Kostrad tahun 2021 dapat dijabarkan lebih lanjut, sehingga berbagai kebijakan pimpinan Kostrad termasuk program kerja tahun 2021 dapat mewujudkan sasaran yang kita harapkan bersama.

Pada kesempatan ini, Pangdivif 2 Kostrad mengatakan, “Rapim Kostrad merupakan forum bagi para unsur Pimpinan di Satuan Jajaran Kostrad untuk membahas permasalahan-permasalahan dalam pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran  dihadapkan pada pokok-pokok kebijakan Pangkostrad tahun 2021,” ujarnya.

“Disamping itu, Rapim ini juga dalam rangka memberikan informasi aktual tentang tantangan yang dihadapi dan kondisi yang menonjol berkaitan dengan pelaksanaan tugas-tugas Kostrad tahun 2021, sehingga diharapkan dapat meningkatkan akuntabilitas dan kinerja Satuan Divif 2 Kostrad dalam merealisasikan pokok-pokok kebijakan Pangkostrad,” pungkas Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P, M.Si, M.Tr (Han).

 

YOUTUBE

Facebook

Trending