Divif 2 Kostrad
Pangdivif 2 Kostrad Hadiri Upacara Serah Terima Jabatan Pangdivif 3 Kostrad
Pendiv2 – Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H. menghadiri upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad bertempat di Lapangan Markas Divisi Infanteri 3 Kostrad Pakatto, Sulawesi Selatan. Rabu (07/07).
Upacara Serah Terima Jabatan Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad dari Mayjen TNI Wanti Waranei F. Mamahit, M.Si., kepada Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo, S.I.P dipimpin langsung oleh Pangkostrad Letjen TNI Dudung Abdurachman, SE., M.M.
Mayjen TNI Wanti Waranei F. Mamahit, M.Si., selanjutnya akan bertugas sebagai Pangdam XIII/Merdeka sedangkan Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo, S.I.P. sebelumnya menjabat sebagai Kasdam III/Siliwangi.
Dalam amanatnya, Pangkostrad menyampaikan, “Selain untuk pengembangan kemampuan manajemen dan kepemimpinan, serah terima jabatan juga berfungsi sebagai penyegaran tugas bagi personel, sehingga diharapkan kinerja organisasi selalu dapat terpelihara dengan baik,” ungkapnya.
“Sebagai satuan yang baru terbentuk, Divisi Infanteri 3 Kostrad merupakan garda terdepan bangsa, dalam menghadapi ancaman khususnya di wilayah Timur Indonesia, dengan 3 Divisi Infanteri yang telah kita miliki saat ini, Kostrad diharapkan mampu menjadi satuan penangkal sekaligus penindak bagi setiap ancaman nyata terhadap kedaulatan NKRI,” tegas Pangkostrad.
Sementara itu, Pangdivif 2 Kostrad menyampaikan ucapan selamat kepada Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo, S.I.P atas kepercayaan yang diberikan Pimpinan TNI AD untuk menjabat sebagai Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad. Ucapan selamat bertugas juga diberikan kepada Mayjen TNI Wanti Waranei F. Mamahit, M.Si., yang akan bertugas sebagai Pangdam XIII/Merdeka.
“Semoga dengan pergantian pucuk pimpinan ini, Divisi Infanteri 3 Kostrad akan semakin solid serta profesional dalam mengemban tugas pokok dalam rangka melanjutkan pengabdian kepada bangsa dan negara,” pungkas Pangdivif 2 Kostrad.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad3 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
