Divif 2 Kostrad
Pangdivif 2 Kostrad Tutup Latihan Pemantapan Raider Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa/6/2 Kostrad
Pendiv2 – Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H. melaksanakan Jam Pimpinan dalam rangka Penutupan Latihan Pemantapan Raider Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa/6/2 Kostrad di Daerah Latihan Boyolali Komplek, Jawa Tengah. Selasa (02/11).
Turut hadir dalam acara tersebut, Asintel Kasdivif 2 Kostrad, Asops Kasdivif 2 Kostrad, Komandan Satuan Jajaran Divif 2 Kostrad, Pelatih, Pendukung serta prajurit Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa/6/2 Kostrad.
Latihan pemantapan Raider menitik beratkan pada peningkatan kemampuan dalam mengaplikasikan Operasi Khusus yang meliputi Operasi Raid Penghancuran, Raid Pembebasan Tawanan, Operasi Mobilitas Udara, Operasi Lawan Gerilya serta Pertempuran Jarak Dekat di segala bentuk medan dan cuaca, sehingga para prajurit diharapkan benar-benar mahir dan menguasai materi Raider secara keseluruhan serta siap setiap saat untuk dioperasionalkan dalam berbagai situasi dan kondisi yang dihadapi.
Dimasa pandemi Covid-19 ini seluruh prajurit tetap harus mengasah kemampuan fisik dan taktik bertempur di medan latihan dengan wajib mentaati Protokol Kesehatan sehingga prajurit mampu melaksanakan setiap materi yang diujikan pada latihan pemantapan raider dengan baik dan maksimal guna mendukung pelaksanaan tugas pokok Satuan yang akan dihadapi ke depan, yang semakin kompleks dan berat.
Latihan yang dilaksanakan menitik beratkan kepada tugas dan kemampuan Satuan, bagaimana para Danton memimpin sebuah operasi kepada anggotanya, mulai dari tahap persiapan, pelaksanaan sampai dengan Tahap Akhir. Cara pengambilan keputusan dan pemahaman dalam mengaplikasikan teori di medan yang sebenarnya sangat ditekankan pada latihan ini. Harapannya kemampuan daya gerak, daya tempur pasukan dapat dimaksimalkan secara cepat dan optimal.
Pangdivif 2 Kostrad berpesan “Saya berharap bahwa bekal ilmu maupun keterampilan yang diserap selama mengikuti pelatihan pemantapan Raider, bermanfaat dan dapat meningkatkan kualitas kemampuan sebagai seorang prajurit Raider untuk mempertahankan kedaulatan NKRI,” ujarnya.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
