Yonif 509/Raider

Prajurit Condromowo Laksanakan Pengibaran Sang Saka Merah Putih

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Yonif Raider 509 BY/9/2 Kostrad Gelar Upacara Bendera Hari Senin yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Mayonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad, Kec. Sumber Sari, Kab. Jember. Senin (23/05).

Dipimpin oleh Wakil Komandan Batalyon Infanteri Raider 509 BY/9/2 Kostrad Mayor Inf Rhetorica Tiertha.A., S.IP, upacara pengibaran bendera berlangsung dengan khidmat dan tertib.

Upacara Bendera hari Senin mempunyai manfaat yang sangat baik bagi upaya penumbuhan budi pekerti dan karakter bangsa, terutama nilai-nilai kebangsaan dan kebhinekaan. Nilai-nilai tersebut terkandung di dalam setiap urutan kegiatan/tata upacara bendera. Nilai-nilai tersebut diantaranya adalah nilai kedisiplinan, kepemimpinan, kerja sama dan kekompakan, kekuatan fisik dan mental, patriotisme (kepahlawanan), mengingatkan Prajurit pada heroisme perjuangan para generasi pendahulu.

Wadanyonif Raider 509 BY/9/2 Kostrad Mayor Inf Rhetorica Tiertha.A., S.IP.  menjelaskan, setelah melaksanakan kegiatan Upacara, seluruh prajurit melaksanakan kegiatan Defile, kemudian dilanjut Kegiatan Jam Komandan dan Staf yang di laksanakan di Gedung Serba Guna Mayonif Raider 509 BY/9/2 Kostrad guna untuk mengevaluasi kegiatan yang sudah dilaksanakan agar kegiatan ke depan dilaksanakan lebih baik.

Klik untuk berkomentar

Trending