Yon/KI BS
Prajurit Purna Tugas Luar Negeri Disambut Hangat Keluarga Besar Yonarhanud 2/Divif 2 Kostrad
Pendiv2 – Tiga orang prajurit pilihan Yonarhanud 2 Kostrad, Letnan Dua Felix Rizka Firano tergabung dalam Satgas Lebanon Force Commander Cimic Unit (FC CIMIC UNIT), Kopral Satu Samsul Huda bersama Kopral Dua Ricardous Meo tergabung dalam Satgas TNI Kontingen Garuda (Konga) XXXIX-B Rapid Deployable Battalion (RDB) Mission de Organisation des Nations Unies pour La Stabilisation en Republique Democratique du Congo (MONUSCO) TA 2020-2021 telah purna tugas dalam waktu kurang lebih satu tahun lamanya, disambut hangat oleh keluarga besar Yonarhanud 2 di Lapangan Apel Batalyon Arhanud 2. Malang. Kamis (4/3).
Dengan mempedomani protokol kesehatan pada saat kedatangan prajurit purna tugas luar negeri, acara penyambutan tersebut dipimpin oleh Komandan Batalyon Arhanud 2 Kostrad Mayor Arh Agus Nur Fujianto, S.I.P., M.Han. yang di awali oleh penyambutan di depan gerbang Batalyon dilanjutkan penciuman tunggul dan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat kepada prajurit tersebut.
Dalam amanatnya, Komandan Batalyon Arhanud 2 Kostrad Mayor Arh Agus Nur Fujianto, S.I.P., M.Han. menyampaikan, “Suatu kebanggaan bagi Yonarhanud 2 Kostrad bahwa prajuritnya terpilih dalam mengikuti Satgas luar negeri, apa lagi misi dalam tugas ini adalah untuk menjaga perdamaian dunia,” ujar Komandan Batalyon.
“Saya mewakili segenap prajurit Yonarhanud 2 Kostrad mengucapkan selamat datang kembali di satuan tercinta, ceritakan pengalaman yang baik selama penugasan kepada seluruh prajurit agar termotivasi untuk mengikuti tugas operasi baik dalam maupun luar negeri, karena tugas operasi adalah suatu kehormatan yang harus kita laksanakan dengan aman, tuntas dan tulus ikhlas,” pungkasnya.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad3 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
