Brigif Mekanis Raider 6
Prajurit Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro/6/2 Kostrad Bantu Renovasi Masjid
Pendiv2 – Anggota Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro/6/2 Kostrad tetap menjaga Pembinaan Teritorial di Daerah Binaan dengan bergotong royong bersama Masyarakat melaksanakan Karya Bakti renovasi Masjid Al-Amin Dusun Semenharjo, Rt. 02, Rw. 05, Desa Suruhkalang, Kecamatan Jaten, Kabupaten Karanganyar. Senin (24/05).
Sejumlah 11 Personel Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro/6/2 Kostrad yang dipimpin oleh Serma Maryono dan warga masyarakat Dusun Semenharjo bergotong royong melakukan renovasi Masjid Al-Amin. Tampak kekompakan dan antusias warga Masyarakat dan Anggota TNI saat mengerjakan renovasi masjid tersebut.
Kegiatan Karya Bhakti ini merupakan bentuk kepedulian dan partisipasi TNI AD khususnya Satuan Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro/6/2 Kostrad terhadap lingkungan sekitar. Melalui Karya Bakti ini, diharapkan akan menumbuhkan kembali dan memelihara semangat gotong-royong serta memantapkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Selain membantu tenaga Yonif mekanis Raider 413/Bremoro/6/2 Kostrad juga membatu material berupa Semen sebanyak 5 sak.
Sementara itu Bapak Giyarto selaku ketua RT Dusun Semenharjo mengungkapkan, ucapan terima kasih atas bantuan Anggota Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro/6/2 Kostrad dalam penyelesaian renovasi Masjid. “Saya bangga dan hormat dengan Bapak-bapak TNI yang dengan suka rela datang membantu meringankan tugas masyarakat dalam memperbaiki masjid ini. semoga mendapatkan balasan yang setimpal dari Allah SWT,” terang Bapak Giyarto.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad3 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
