Brigif Para Raider 18
Prajurit Yonif Para Raider 502/UY/18/2 Kostrad Bantu Perbaiki Jalan Warga Desa Sukowilangun
Pendiv2 – Prajurit Yonif Para Raider 502/UY/18/2 Kostrad melaksanakan kegiatan serbuan teritorial yaitu melaksanakan kegiatan karya bakti pembangunan jalan di desa Sukowilangun, Kalipare, Malang. Sabtu (26/06).
Kegiatan ini dilaksanakan oleh prajurit Yonif Para Raider 502/UY/18/2 Kostrad dalam rangka wujud kepedulian TNI AD khususnya satuan dijajaran Kostrad untuk membantu pemerintah sekitar dalam mempercepat proses pembangunan, sehingga nantinya jalan tersebut dapat digunakan oleh masyarakat untuk beraktivitas guna membantu perekonomian warga di desa Sukowilangun.
Sementara itu, Kepala Desa Sukowilangun, Bapak Slimuryanto mengucapkan terima kasih kepada prajurit Yonif Para Raider 502/UY/18/2 Kostrad yang telah meluangkan waktu untuk membantu warga dalam memperbaiki jalan desa Sukowilangun. Semoga dengan kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat dan dapat membantu mempercepat pemulihan perekonomian warga ditengah wabah Covid-19 saat ini.
Dankibant Yonif Para Raider 502/UY/18/2 Kostrad selaku Pasiopslathar, Lettu Inf Natha Pratama menyampaikan kegiatan kegiatan karya bakti ini dilaksanakan bertujuan untuk kepentingan bersama, yakni untuk membantu mempercepat program pemerintah dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Selain itu, dari kegiatan tersebut juga dapat menjadi momentum kemanunggalan TNI dengan rakyat yang merupakan salah satu jati diri TNI sebagai tentara rakyat, pungkas Lettu Inf Natha Pratama.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad3 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
