Brigif Raider 9

Prajurit Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad Melaksanakan Karya Bakti Pasca Bencana Angin Puting Beliung di Wilayah Kab. Bondowoso

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Minggu tanggal 18 April 2021, pukul 14.00 Wib, telah terjadi bencana hujan deras disertai angin kencang di Ds. Jati Tamban Dusun Jerugan Barat Rt 09 dan Rt 10 Rw 03 dan Desa Sumber Malang Kec. Wringin Kab. Bondowoso. Akibat dari kejadian tersebut menyebabkan pohon tumbang dan beberapa rumah warga mengalami kerusakan. Adapun Rumah yang rusak di Desa Jati Tamban sebanyak 27 rumah dan di Desa Sumber Malang sebanyak 7 Rumah.

Setelah mendapatkan laporan tersebut Danyonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad Letkol Inf Sumardi, S.E., M.Si. segera berkoordinasi dengan BPBD Kab. Bondowoso dan setelah menerima permintaan bantuan dari Pemda Kab. Bondowoso, maka dilaksanakan pengerahan prajurit  sebanyak 54 orang Dpp Kpt Inf Farid Prasetyo untuk membantu menanggulangi bencana tersebut.

Pada hari senin tanggal 19 April 2021, pukul 08.00 WIB, Prajurit Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad dengan cepat dan penuh keikhlasan dibantu oleh Warga, Polsek dan Koramil Wringin serta BPBD Kab. Bondowoso bergotong royong untuk membantu membersihkan dan menyingkirkan pohon yang roboh mengenai rumah warga. Dalam Bencana tersebut mengakibatkan kerugian materiil saja dan  tidak menimbulkan korban jiwa.

Pada saat yang bersamaan juga diberikan paket  sembako dari Pemda Kab. Bondowoso kepada para Korban bencana sebagai upaya meringankan beban masyarakat yang tertimpa bencana. Kegiatan dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

 

Klik untuk berkomentar

Trending