Yon/KI BS
Ratusan Prajurit Yonarhanud 2/Divif 2 Kostrad Digerakkan Dalam Rangka Penanggulangan Bencana Alam
Pendiv2 – Dalam rangka membantu penanggulangan bencana alam gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Malang, kurang lebih 200 orang personel Batalyon Arhanud 2/ABW/2 Kostrad berangkat menuju wilayah Koramil 0818/30 Tirtoyudo Kab. Malang. Selasa (13/4).
Sebanyak kurang lebih 200 orang personel di pimpin langsung oleh Komandan Batalyon Arhanud 2 Letnan Kolonel Arh Agus Nur Fujianto, S.I.P., M.Han. berangkat melaksanakan tugas penanggulangan bencana alam gempa bumi yang terjadi hari Sabtu lalu di wilayah Kabupaten Malang, khususnya wilayah Kecamatan Tirtoyudo dengan dampak ratusan rumah tempat tinggal warga hancur.
Komandan Batalyon Arhanud 2 Letnan Kolonel Arh Agus Nur Fujianto, S.I.P., M.Han. pada kesempatan pemberangkatan menyampaikan, “Sebagai bagian dari satuan yang siap ditugaskan pada saat terjadi bencana, kita harus siap pada saat situasi seperti ini, untuk membantu dalam rangka penanggulangan bencana alam yang terjadi tiga hari yang lalu di wilayah Kabupaten Malang,” ujarnya.
“Satgas penanggulangan bencana Alam yang kita emban ini, merupakan suatu wujud bakti TNI kepada rakyat. Laksanakan dengan tulus dan ikhlas apa lagi ini di bulan suci Ramadan, tentu akan menjadi amal perbuatan baik yang akan diperoleh nantinya,” pungkasnya.
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPembangunan Fitness Plus Singosari Dimulai
-
Divif 2 Kostrad9 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluPeringatan Hari Juang Infanteri Tahun 2024
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Dampingi Kunjungan Kerja Menhan RI
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Cek Moril Prajurit
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluSerah Terima Jabatan Dan Tradisi Laporan Korps Pamen Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Puncak TNI AD 2024 Dibuka.
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Posko I YTP 411/Pandawa/6/2 Kostrad TA 2024
