Yonif 412/Raider
Syukuran Kenaikan Pangkat Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad
Pendiv2 – Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad menggelar syukuran dan tradisi kenaikan pangkat. Selasa (04/04/2023).
Kenaikan pangkat pada hakikatnya adalah suatu penghargaan yang diberikan pimpinan dalam suatu organisasi kepada personel dan prajurit. Hal ini tidak lain adalah wujud dari jerih payah, kerja keras, dedikasi dan loyalitas yang dilakukan selama melaksanakan tugas dan bertanggung jawab.
Pada rangkaian acara syukuran kenaikan pangkat tersebut, seusai pembacaan doa, Komandan Yonif Mekanis Raider 412/BES Letkol Inf Budi Galih., S.A.P., M.I.P. memberikan sambutan dan ucapan selamat kepada seluruh prajurit yang naik pangkat.
Dalam sambutannya, Komandan Yonif Mekanis Raider 412/BES berharap dengan adanya kenaikan pangkat tersebut dapat menjadi penyemangat dalam berkarya sehingga akan berdampak positif terhadap peningkatan kualitas kinerja dan dapat menjadi motivasi serta lebih amanah untuk melakukan yang terbaik bagi organisasi.
“Kebersamaan yang telah terjalin di lingkungan Yonif Mekanis Raider 412/BES diharapkan semakin menambah suasana harmonis antar personel,” ujarnya.
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPembangunan Fitness Plus Singosari Dimulai
-
Divif 2 Kostrad9 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluPeringatan Hari Juang Infanteri Tahun 2024
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Dampingi Kunjungan Kerja Menhan RI
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Cek Moril Prajurit
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluSerah Terima Jabatan Dan Tradisi Laporan Korps Pamen Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Puncak TNI AD 2024 Dibuka.
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Posko I YTP 411/Pandawa/6/2 Kostrad TA 2024
