Brigif Para Raider 18
Upacara Pelepasan Purna Tugas Prajurit Brigif Para Raider 18/Trisula
Pendiv2 – Wadan Detasemen Markas (Denma) Brigif Para Raider 18/Trisula, Kapten Inf I Nyoman Sujana memimpin upacara pelepasan purna tugas prajurit Brigif Para Raider 18/Trisula Serda Solikin dan Serda Jumari yang telah memasuki masa purna tugas, diselenggarakan di Gor Matroji Mabrigif Para Raider 18/Trisula, Jabung, Malang. Selasa (04/04).
Kegiatan Wisuda Purna Tugas pada hakekatnya merupakan peristiwa yang sangat penting dalam kehidupan pribadi yang melambangkan saat berakhirnya masa pengabdian kepada Bangsa dan Negara melalui TNI AD khususnya Kostrad, serta memberikan kepastian hukum bahwa seorang prajurit Kostrad tidak lagi berstatus aktif.
Dalam sambutan Wadandenma Brigif Para Raider 18/Trisula Kapten Inf I Nyoman Sujana mengucapkan terima kasih banyak dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas segala dharma bakti beserta keluarga atas pengabdian dan dedikasinya selama berdinas di Denma Brigif Para Raider 18 Kostrad kepada Serda Solikikn dan Serda Jumari.
Wadandenma memberikan medali dan piagam penghargaan kepada Serda Solikikn dan Serda Jumari dalam bentuk atensi penghargaan terhadap dharma Bhakti yang telah diberikan selama bertugas di kesatuan Denma Brigif Para Raider 18/Trisula.
“Selamat jalan dan selamat berjuang dalam pengabdian berikutnya serta tetaplah menjadi prajurit TRISULA sejati, serta tetap menjaga silaturahmi dengan seluruh prajurit Brigif Para Raider 18/Trisula,” tambah Wadandenma.
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPembangunan Fitness Plus Singosari Dimulai
-
Divif 2 Kostrad9 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluPeringatan Hari Juang Infanteri Tahun 2024
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Dampingi Kunjungan Kerja Menhan RI
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Cek Moril Prajurit
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluSerah Terima Jabatan Dan Tradisi Laporan Korps Pamen Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Puncak TNI AD 2024 Dibuka.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluHujan Adalah Kawan
