Yon/KI BS
Yonbekang 2 Kostrad Serahkan Protama (Program Tali Asih Bersama) Kepada Keluarga Alm Serka Hendra Listiono
Pendiv2 – Tangis haru dari ibu kandung Alm. Serka Hendra Listiono pecah saat penyerahan Protama oleh Wadan Yonbekang 2 Kostrad. Malang. Senin (22/2).
Bertempat di ruang transit Yonbekang 2 Kostrad, Wadan Yonbekang 2 Kostrad Kapten Cba Haryo Tedjo menyerahkan Protama kepada keluarga Alm. Serka Hendra Listiono dan diterima langsung oleh Istri Ny.Henni Lestari dan Ibu kandung Ibu Sudarmi.
Keluarga Alm. Serka Hendra Listiono yang pagi ini datang dari Kab. Magetan langsung diterima oleh PLH Pasi Pers Yonbekang 2 Kostrad Letda Cba (K) Putri Tri Maharani dan langsung diarahkan menuju Ruang Transit kemudian dilanjutkan menerima Bantuan Protama dari Kapten Cba Haryo Tedjo selaku Wadanyon Bekang 2 Kostrad.
Kapten Cba Haryo Tedjo, menyampaikan permintaan maaf dan rasa bela sungkawa yang sedalamnya mewakili seluruh anggota Yonbekang 2 Kostrad, “Kami keluarga besar Yonbekang 2 Kostrad turut berbelasungkawa atas kepergian almarhum, kepada keluarga yang ditinggalkan agar tetap tabah serta mengikhlaskan,” ujar Beliau.
Ibu kandung Almarhum yang menerima langsung penyerahan santunan (Protama) tersebut tak dapat membendung isak tangis, beliau menyampaikan terima kasih sebanyaknya atas perhatian Satuan kepada almarhum selama ini, mulai sejak almarhum berdinas semasa hidupnya sampai pengurusan almarhum ketempat peristirahatan terakhir. ungkap beliau tersedu menahan isak tangis haru.
Diakhir pertemuan dengan pihak keluarga Almarhum, Wadan Yonbekang 2 Kostrad Kapten Cba Haryo Tedjo menyampaikan terima kasih atas kunjungan keluarga almarhum kesatuan ini, semoga bantuan dari satuan (Protama) ini bisa dipergunakan sebaiknya dan keluarga dari Almarhum Serka Hedra Listiono tetap menjaga tali silaturahmi dengan satuan ini. Pungkas beliau.
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPembangunan Fitness Plus Singosari Dimulai
-
Divif 2 Kostrad9 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluPeringatan Hari Juang Infanteri Tahun 2024
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Dampingi Kunjungan Kerja Menhan RI
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluPangdivif 2 Cek Moril Prajurit
-
Divif 2 Kostrad10 bulan laluSerah Terima Jabatan Dan Tradisi Laporan Korps Pamen Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad11 bulan laluLatihan Puncak TNI AD 2024 Dibuka.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluHujan Adalah Kawan
