Connect with us

Yonif 515/Raider

Yonif Raider 515 Kostrad Perkenalkan Wawasan Militer Kepada TK PGRI Curah Cake

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Sebanyak 100 orang siswa dan siswi beserta guru pendamping dan wali murid dari TK PGRI Curah Cake mengikuti pengenalan militer di Asmil Yonif Raider 515 UTY/9/2 kostrad. Tanggul, Jember. Kamis (15/12/2022)

Adapun kegiatan yang dilakukan yaitu peragaan peraturan baris berbaris (PBB), pengenalan lingkungan satuan, pengenalan GAMAD dan pengenalan senjata yang digunakan oleh prajurit TNI AD pada saat berdinas.

Kegiatan berlangsung dengan lancar, walaupun cuaca terik dan panas akan tetapi siswa siswi terlihat sangat bersemangat dan penuh kegembiraan serta rasa antusias ingin tahu dari siswa siswi  dan guru untuk mengenal lebih jauh wawasan kemiliteran.

Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan dan wawasan militer kepada anak sejak usia dini sehingga dapat menumbuhkan rasa disiplin.

YOUTUBE

Facebook

Trending