Connect with us

Yonzipur 10

Batalyon Zeni Tempur 10 Kostrad Mengikuti Kegiatan Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Batalyon Zeni Tempur 10/JP/2 Kostrad mengikuti kegiatan Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023. Acara yang berlangsung di lapangan depan BKD kota Pasuruan. Acara ini dihadiri oleh anggota TNI Polri, Satpol PP, serta Pegawai Negeri Sipil (PNS). Minggu (01/10/2023).

Upacara Hari Kesaktian Pancasila kali ini memiliki makna yang mendalam. Pancasila sebagai dasar negara Indonesia adalah pondasi kokoh yang menjadi pelindung keutuhan dan persatuan bangsa. Dalam kegiatan ini, prajurit Batalyon Zeni Tempur 10/JP/2 Kostrad turut menunjukkan antusias mereka terhadap Pancasila, serta komitmen mereka dalam menjaga keutuhan dan persatuan bangsa.

Sebagai wujud penghormatan kepada Pancasila, upacara ini diisi dengan berbagai kegiatan yang menggambarkan makna dan esensi dari setiap sila Pancasila. Seluruh peserta upacara dengan khidmat mengikuti jalannya acara,mulai penghormatan kepada pahlawan hingga pembacaan ikrar.

Keberadaan TNI Polri, Satpol PP, dan PNS dalam acara ini juga sangat penting. Dengan bersama-sama, mereka menunjukkan bahwa “Bhineka Tunggal Ika” adalah semangat yang tidak dapat dipisahkan. Melalui kerjasama dan solidaritas antar institusi, kekuatan negara semakin diperkokoh untuk mencapai tujuan yang sama, yaitu negara yang kuat dan bersatu.

YOUTUBE

Facebook

Trending