Denpom Divif 2
Dalam Rangka Pelihara Kemampuan Menembak Prajurit, Denpom Divif 2 Kostrad Gelar Latbakjatri TW I TA 2023
Pendiv2 – Denpom Divif 2 Kostrad menyelenggarakan latihan menembak senjata ringan (Latbakjatri) Triwulan I TA. 2023, yang diikuti oleh seluruh Prajurit Perwira, Bintara dan Tamtama, bertempat di lapangan tembak MIT (Movement Infantry Target) Yonkav 3/Tank Andhaka Cakti, Malang. Selasa (04/04/2023).
Latihan menembak senjata ringan ini digelar sebagai upaya memelihara dan meningkatkan kemampuan Prajurit yang dilaksanakan secara berkala setiap Triwulan dalam satu tahun anggaran.
Dandenpom Divif 2 Kostrad Mayor Cpm Dedy Wahyu Siswanto, S.H. mengatakan “Prajurit yang mengikuti latihan menembak ini harus melaksanakan kegiatan dengan serius dan ikuti petunjuk dari para pelatih dilapangan serta senantiasa selalu mengutamakan faktor keamanan agar kegiatan ini berjalan dengan tertib dan aman”.
“Arahan dan petunjuk dari para pelatih dalam latihan menembak prajurit harus mengawaki senjata dengan baik, Nabitepi (nafas, bidik dan tekan picu) terapkan dengan baik, sehingga perkenaan dengan jarak 100 meter menggunakan senjata laras panjang SS1 V1 akan tepat disasaran dan sesuai harapan”, imbuh Dandenpom.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
