Menarmed 2
Danyonarmed 12/Divif 2 Kostrad Lepas 23 Prajurit Terbaiknya Pindah Satuan
Pendiv2 – Pagi hari ini terlihat ada yang berbeda di lapangan hitam Yonarmed 12 Kostrad. Pasalnya Danyonarmed 12 Kostrad, Letkol Arm Ronald F Siwabessy resmi melepas 23 prajurit terbaiknya pindah satuan ke Yonarmed 1 Roket/ Kostrad, Malang, Jawa timur sejumlah 22 orang Dpp Letda Arm Galuh Maulana Yusuf, serta satu orang, Kopda Destiko Gatot Ardiyan pindah ke Kodam V Brawijaya, Surabaya, Jawa Timur. Jum’at (29/01),
Dalam sambutannya, Letkol Arm Ronald F Siwabessy mengatakan Tradisi Korps pindah satuan ini, selain dimaksudkan untuk menumbuhkan rasa bangga terhadap satuan juga sebagai penghormatan serta penghargaan kepada anggota yang pindah satuan atas dedikasi dan pengabdian terbaiknya selama berdinas di Yonarmed 12 Kostrad.
Lebih lanjut, Letkol Arm Ronald menambahkan pindah satuan bukanlah akhir dari kedinasan prajurit melainkan awal dari pengabdian di tempat yang baru. Selain itu pindah satuan adalah hal yang wajar dan merupakan bagian dari pembinaan personel untuk meningkatkan kinerja serta kualitas prajurit, jelas Pamen TNI AD kelahiran Kota Ambon itu.
Dalam amanatnya, Danyonarmed 12 Kostrad, Letkol Arm Ronald F Siwabessy mengucapkan banyak terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Letda Arm Galuh Maulana Yusuf dkk 22 orang, atas segala tugas serta dedikasinya yang tinggi selama berdinas di Yonarmed 12 Kostrad.
Dalam acara pelepasan anggota pindah satuan tersebut, mewakili seluruh anggota Yonarmed 12 Kostrad, Letkol Ronald juga memberikan ucapan selamat serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada anggota yang akan pindah satuan atas segala pengabdiannya di Yonarmed 12 Kostrad.
“Selamat bertugas di satuan yang baru, tetap jaga silahturahmi dengan keluarga besar Yonarmed 12 Kostrad dan jadikan pengalaman yang berharga selama berdinas di satuan ini untuk pengabdian yang lebih baik di tempat yang baru,” tegas Ronald di akhir sambutannya.
-
Divif 2 Kostrad12 bulan laluPejabat Baru Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Dilantik
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKolonel Inf Septa Viandi DP., S.I.P, M.Han jabat Kepala Staf Divif 2 Kostrad
-
Divif 2 Kostrad2 hari laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Sertijab Danbrigif 18/Trisula
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluTradisi Pelepasan Mayjen TNI Susilo, Wujud Penghormatan dan Kebanggaan Satuan
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluPanglima Divif 2 Kostrad Hadiri Upacara Sertijab Pangdivif 3 Kostrad di Makassar
-
Divif 2 Kostrad3 bulan laluKomandan Yonzipur 10/2 Kostrad Resmi Berganti
-
Divif 2 Kostrad1 bulan laluPangdivif 2 Kostrad Pimpin Upacara Gerak Jalan Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025
-
Divif 2 Kostrad2 minggu laluMayjen TNI Primadi Saiful Sulun Resmi Jabat Panglima Divif 2 Kostrad
