Connect with us

Ajen Divif 2

Kaajen Divif 2 Kostrad Hadiri Acara HUT SDN 2 Gunung Rejo

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Kaajen Divif 2 Kostrad menghadiri undangan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 43 Sekolah Dasar Negeri 2 Gunung Rejo yang dilaksanakan secara sederhana bersama para guru, wali murid dan warga Gunung Rejo bertempat di lapangan sekolah, Malang, Selasa (17/01/2023).

Undangan HUT ke 43 tahun 2023, SDN 2 Gunung Rejo ini merupakan salah satu kegiatan pembinaan teritorial satuan Ajen Divif 2 Kostrad di sekitar lingkungan Divif 2 Kostrad. Letda Caj (K) Dwi Dharma Yanti, S.Tr.(Han) dan Serka Edi Suyitno saat itu hadir sebagai undangan yang mewakili Kaajen Divif 2 Kostrad.

Dalam acara tersebut selain diisi oleh kegiatan doa, pengucapan syukur atas penambahan usia dan ramah tamah; kegiatan HUT ke 43 SD Negeri 2 Gunung Rejo juga diisi dengan ceramah mengenai tentang pentingnya penanaman cinta tanah air di usia sekolah, termasuk di dalamnya diisi dengan pengenalan profesi TNI yang dapat diisi oleh prajurit Wanita.Adapun Letda Caj (K) Dwi Dharma Yanti, S.Tr.(Han) mewakili Kaajen Divif 2 Kostrad memberikan ucapan selamat panjang umur serta mengisi ceramah tersebut.

YOUTUBE

Facebook

Trending