Connect with us

Persit

Kebersamaan Dan Kekompakan Persit Cabang XXIV Yonkav 8/Divif 2 Kostrad Menari Sajojo Dan Kaka Enda

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Persit sebagai organisasi bagi istri-istri prajurit TNI AD memiliki peran yang sangat besar dalam mendukung keberhasilan tugas prajurit. Oleh karena pembinaan Persit menjadi salah satu tugas seorang komandan satuan. Salah satu bentuk pembinaan Persit, Yonkav 8 Kostrad menyelenggarakan olah raga dan senam Sajojo serta Kaka Enda.

Kegiatan senam Sajojo dan Kaka Enda dilaksanakan di pelataran Garasi Ranpur Yonkav 8 Divif 2 Kostrad, Beji, Pasuruan. Selasa (15/10).

Sebelum Ibu-Ibu menerima pengarahan tentang penggunaan media sosial oleh Danyonkav8 Kostrad Letkol Kav Suntara Wisnu Budi H. melalui kegiatan senam bersama ini diharapkan dapat memelihara kesehatan dan kebugaran ibu-ibu Persit Cabang XXIV Yonkav 8 Kostrad.

Disamping itu, kegiatan ini juga merupakan wahana sosialisasi dan untuk menanamkan kecintaan kepada budaya Nasional. Kecintaan terhadap budaya nasional harus terus dipupuk dan dikembangkan agar tidak digerus oleh budaya asing. Kekompakan serta kebersamaan Ibu-ibu Persit Yonkav 8 Kostrad terlihat saat menari Sajojo serta Kaka Enda secara bersama-sama.

 

YOUTUBE

Facebook

Trending