Connect with us

Persit

Menyambut HUT Ke-63 Yonarhanud 2 Kostrad, Prajurit dan Persit Yonarhanud 2Divif 2 Kostrad Gelar Olahraga Bersama

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Dalam rangka menyambut hari ulang tahun Batalyon Arhanud 2 Kostrad ke-63, prajurit dan Persit Yonarhanud 2 Kostrad mengadakan kegiatan olahraga bersama Pusdik Arhanud Karangploso. Olahraga tersebut meliputi senam bersama, sepak bola dan bola voly yang diselenggarakan oleh Batalyon Arhanud 2 di lapangan Krida Alap-alap, Malang. Rabu (31/7).

Kegiatan Olahraga bersama ini diikuti sekitar 200 orang termasuk didalamnya prajurit serta Persit Yonarhanud 2 Kostrad dan Pusdik Arhanud. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kolonel Arh Jursak Prastia Girsang beserta Ibu dan Mayor Arh Agus Guwandi, S.A.P., M.Tr.(Han). Komandan Batalyon Arhanud 2 Kostrad beserta Ibu ketua Persit KCK cabang XXVI Yonarhanud 2/ABW/2 Kostrad.

Dalam kesempatan olah raga bersama Danyon Arhanud 2 Kostrad menyampaikan, “Selamat datang kepada Komandan Pusdik Arhanud Kolonel Arh Jursak Prastia Girsang beserta ibu dan prajurit Pusdik Arhanud yang ikut serta hadir dalam kegiatan ini, Semoga dengan kegiatan olahraga bersama ini selain kita semua harus menjaga kesehatan kegiatan ini juga bisa mempererat tali silaturahmi,” ucap Mayor Arh Agus Guwandi, S.A.P., M.Tr.(Han).

Komandan Pusdik Arhanud juga mengatakan, “Kesehatan senantiasa harus dijaga untuk menunjang tugas-tugas pokok yang diemban. Sebagai prajurit TNI AD selalu dituntut dalam kondisi prima, salah satu cara menjaga kesehatan ialah dengan berolah raga, menjaga fisik agar selalu sehat, dan stamina selalu fit,” terang Kolonel Arh Jursak Prastia Girsang.

 

YOUTUBE

Facebook

Trending