Connect with us

Yonbekang 2

Prajurit Yonbekang 2 Kostrad Ikuti Bakti Sosial Donor Darah Dalam Rangka Menyambut HUT TNI Ke-78

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Prajurit Yonbekang 2 Kostrad ikut melaksanakan kegiatan donor darah dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) TNI Ke-78 yang dilaksanakan di Lapangan Rampal Kota Malang. Minggu (24/09/2023).

Sebelum melakukan donor darah setiap calon pendonor wajib menjalani pemeriksaan kesehatan, cek suhu tubuh, tekanan darah, berat badan dan pemeriksaan Hemoglobin(HB) sesuai standar operasional prosedur yang ada.

Danyon Bekang 2 Kostrad Letkol Cba Moch. Andi Hidayat Arifianto,S.Hub.Int.,M.H.I. menjelaskan bahwa “Kegiatan sosial yang kami lakukan ini adalah sebagai bentuk rasa syukur dan peduli terhadap sesama dan semoga bisa menambah jumlah stok darah di PMI, agar bisa dimanfaatkan masyarakat yang membutuhkan khususnya di wilayah Malang.

Danyon berharap agar kegiatan ini dapat memupuk jiwa kemanusiaan seluruh pendonor yang telah menyumbangkan ratusan kantung darah yang Insya Allah dapat membantu ketersediaan stok darah yang dimiliki oleh Palang Merah Indonesia yang berada di Kota Malang.

“Kita berharap kegiatan hari ini memberi manfaat untuk masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan darah. Semoga juga bernilai sebagai amal ibadah di Sisi Allah, Tuhan yang maha esa ” Pungkasnya.

YOUTUBE

Facebook

Trending