Connect with us

Yonif 411/Raider

Prajurit Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad Ikuti Istighosah Kubro

Diterbitkan

pada

Pendiv2 – Prajurit Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa/6/2 Kostrad ikuti istighosah kubro memperingati Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H, Minggu (19/2/2023).

Pelaksanaan istighosah kubro sendiri terpusat di Masjid Agung Cianjur yang dihadiri oleh Wapres KH. Ma’ruf Amin, Kepala Staf TNI AD Jendral TNI Dudung Abdurrahman, Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum, dan unsur Forkopimda Cianjur.

Dalam pelaksanaan istighosah di Markas Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad secara virtual dilaksanakan di Masjid Nur Istiqlal dengan tema “Sholat Membentuk Karakter Patriot NKRI yang Tangguh”.

Kepala Staf TNI AD, Jenderal TNI Dudung Abdurrahman dalam sambutannya mengatakan, peristiwa Isra Mir’aj adalah perjalanan spiritual yang luar biasa. Pertemuan antara makhluk dengan penciptanya.

Bagi kita TNI AD mengajarkan ketaatan dari perintah, seperti Nabi menaati perintah Allah dan tetap memikirkan kemampuan umatnya,” ujarnya.

Momen Isra Mi’raj, kata dia, dapat meningkatkan keimanan dan mengimplementasikan dalam berbangsa dan bernegara. Selain itu juga sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah dengan zikir dan doa.

Para prajurit Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad mengikuti acara dipimpin oleh Komandan Batalyon Letkol Inf Subandi, S.E., M.I.P., sejak subuh mereka mengikuti rangkaian acara dengan hikmat.

Menurutnya banyak hal positif bagi prajurit TNI AD dalam mengikuti acara istighosah dan memaknai perjalanan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

YOUTUBE

Facebook

Trending